Sungai merupakan jalan air alami mengalir menuju Samudera, danau atau laut, atau ke sungai yang lain. sebuah sungai secara sederhana mengalir meresap ke dalam tanah sebelum menemukan badan air lainnya. Dengan melalui sungai merupakan cara yang biasa bagi air hujan yang turun di daratan untuk mengalir ke laut atau tampungan air yang besar seperti danau. Sungai terdiri dari beberapa bagian, bermula dari mata air yang mengalir ke anak sungai. Beberapa anak sungai akan bergabung untuk membentuk sungai utama. Aliran air biasanya berbatasan dengan kepada saluran dengan dasar dan tebing di sebelah kiri dan kanan. Penghujung sungai di mana sungai bertemu laut dikenali sebagai muara sungai.
Sungai merupakan salah satu bagian dari siklus hidrologi. Air dalam sungai umumnya terkumpul dari presipitasi, seperti hujan, embun, mata air, limpasan bawah tanah, dan di beberapa negara tertantu air sungai juga berasal dari lelehan es / salju. Selain air, sungai juga mengalirkan sedimen dan polutan.
Berikut ini 10 daftar sungai terpanjang di dunia
10. Sungai Lena berada di Rusia (4400 km)9. Sungai Amur berada di Eropa dan Asia (4444 km)
8. Sungai Kongo berada di Afrika (4700 km)
7. Sungai Ob berada di Eropa dan Asia (5410 km)
6. Sungai Huang Ho berada di China (5464 km)
5. Sungai Yenisei berada di Rusia dan Mongolia( 5539 km)
4. Sungai Mississippi berada di Amerika Utara (6275km)
3. Sungai Yangtze berada di China (6300 km)
2. Sungai Amazon berada di Amerika Selatan (6400 km)
1. Sungai Nil berada di Afrika (6690 km)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar